Aplikasi Desain Untuk Membuat Kartu Ucapan Lebaran Dengan Mudah

Lebaran telah tiba, hari kemenangan sudah kita capai, saatnya anda membagikan ucapan lebaran via medsos, jejaring sosial, chat sebagai ucapn selamat hari raya idul fitri atau selamat lebaran kepada teman, karib kerabat dan keluarga.

Untuk membuat kartu ucapan terutama saat lebaran anda membutuhkan aplikasi design di smartphone agar terlihat bagus. Aplikasi desain ini sangat direkomendasikan agar membuat kartu ucapan terlihat beda dari yang lain.
Aplikasi Desain Untuk Membuat Kartu Ucapan Lebaran Dengan Mudah
Manfaat kartu ucapan lebaran adalah diantaranya untuk mempererat tali silaturahmi dan saling memaafkan di hari raya idul fitri dengan menggunakan kata penuh makna anda bisa menggunakan aplikasi desain di smartphone untuk bikin kartu lebaran.

Berikut aplikasi desain untuk membuat kartu Ucapan lebaran dengan mudah :


1. Canva Graphic design for flyers, logo & poster

Aplikasi desain yang mempunyai ratting 4.7 ini dan dikembangkan developer australia serta mudah digunakan untuk membuat kartu lebaran. Anda bisa memilih gambar untuk bisa digunakan misalnya mesjid, ketupat, ramadhan bahkan mengenai bisnis, marketing disana banyak sekali.

Banyak fitur template dan photo untuk digunakan mendesign graphic disana lalu anda share ke facebook, whatsapp, instagram untuk mengucapkan selamat hari raya idul fitri, tiada salahnya anda mencoba membuat di canva sebagi aplikasi designer photo maupun video bisa menggunakan smartphone maupun komputer dengan mudah.

Baca juga : Antivirus terbaik untuk smartphone android layak dicoba

2. Picsart photo studio : Colage maker, pict editor

Aplikasi yang satu ini sudah tidak asing dan banyak sekali photo untuk bisa anda gunakan untuk membuat kartu ucapan termasuk ucapan selamat lebaran di picsart.

Anda bisa memanfaat koleksi photo islami seperti masjid, ramadhan untuk dijadikan background lalu menyusun kata-kata selamat lebaran lalu save ke handphone lalu dishare.

3. Dessygner : Free graphic design, photos, full editor

Aplikasi Photo editor sekaligus designer bisa dijadikan alternatf untuk buat kartu lebaran. Meskipun tidak banyak photo islami yang ditemui atau sedikit akternatif anda bisa download gambar islami di google lalu anda bisa mengeditnya dengan menggunakan kata-kata ucapan selamat hari raya idul fitri anda sendiri.

Baca juga : Kata-kata selamat lebaran penuh makna

4. Over : Edit & Add text to photos

Apkikasi designer dan edit photo Over bisa anda gunakan untuk mengedit dan menambahkan photo saat edit photo atau gambar.

Banyak template maupun photo untuk ucapan ramadhan dan idul fitri anda temui di aplikasi designe graphis ini.

Bahkan tersedia kustom font yang bisa anda gunakan untuk memperindah kartu lebaran anda.

5. Picsay

Meskipun aplikasi design dan edit photo picsay ini sederhana anda bisa menggunakannya, untuk background anda bisa mengambil atau mendownload photo dari google atau galery dan untuk kata-kata anda bisa memilih kustom font untuk digunakan.

Baca juga : Aplikasi Islami yang wajib diinstal di hp android

6. Adobe spark post : Grafhic design made easy

Mungkin anda tidak asing dengan adobe yaitu software yang awalnya software design komputer lalu merambah ke smartphone.

Anda bisa menggunakan adobe spark post untuk bikin kartu lebaran sebagai ucapan selamat hari raya idul fitri, dikarenakan koleksi photo islami sulit dijumpai dan hanya beberapa anda bisa mengimport photo atau gambar islami di galery android anda lalu silahkan ukir ucapan lebaran lalu save dan share.

Mudah bukan dengan aplikasi design untuk bikin kartu lebaran.

omevan.com mengucapkan selamat hari idul fitri, mohon maaf lahir dan batin.