Syarat Minimal Hardware & Software Install & Upgrade Windows 11

Microsoft telah mengumumkan minimum spesifikasi agar bisa menjalankan windows 11 di komputer.
Syarat Minimal Spesifikasi PC Atau Laptop Install Windows 11


Sebuah operating system windows pasti terdapat persyaratan minimum system yang harus dipenuhi agar os bisa diinstal dan running sempurna di PC ataupun laptop.

Jika Syarat minimal untuk windows 11 os tIdak dipenuhi maka bisa jadi tidak akan bisa untuk menginstal windows 11.

Diharuskan minimal PC sudah mengusung windows 10 2004 atau versi diatasnya. Anda bisa mengecek melalui PC OEM (Original Equipment Manufacture) atau via PC health app apakah support dan bisa untuk menginstal windows 11 di desktop, Pc atau laptop.

Syarat Minimal Spesifikasi Untuk Windows 11

Berikut syarat wajib yang harus dipenuhi untuk instal windows 11 agar device pc desktop ataupun laptop bisa menginstall win 11.

1. Processor
Untuk processor sendiri 1ghz processor atau 2 core atau lebih diatasnya serta 64 bit processor atau SOC (System on Chip).

2. Ram
Untuk Ram sendiri minimal 4GB agar windows 11 berjalan lancar.

3. Storage atau Penyimpanan
64 GB pwnyimpanan minimal atau penyimpanan yang lebih besar dari itu.

4. System Firmware
Support UEFI atau secure boot kapabilitas.

5. TPM
TPM (Trusted Platform Module) yaitu harus support TPM 2 tentunya TPM dibawahnya tidak bisa untuk windows 11.

6. Graphic Card
Kapabilitas directx 12 atau diatasnya atau minimal WDDM 2.0. 

7. Display
Minimal resolusi layar 720 HD (High definition), bentang layar atau monitor dengan diagonal 9 inch, 8 bits color per channel.

8. Internet connection Dan Microsoft Account

Dimana windows 11 Home edition memerlukan koneksi internet dan akun microsoft.
Begitu juga untuk semua versi windows 11 mesti terhubung ke internet untul download dan mengupdate feature baru juga microsoft account untuk mendapatkan beberapa features di win 11.

Demikian syarat System minimal untuk windows 11 dari omevan semoga bermanfaat.